Translate

Info

myarchiway.blogspot.com merupakan sebuah blog yang berisikan berbagai pengalaman dan karya-karya yang telah aku hasilkan selama berkuliah di teknik Arsitektur Universitas Gadjah Mada. Blog ini dibuat dengan tujuan untuk berbagi informasi dan pengalaman dengan seluruh sobat Gamada dimanapun berada mengenai arsitektur dan kehidupan arsitek

Archi's Chat Box

Followers

Total Pageviews

Thursday 2 October 2014

Urban Villa Nostalgic Gallery


Hallo Sobat Gamada!

Kali ini aku ingin ngeshare tentang tugas besar studio 2 di Arsitektur UGM. Tugas besar kali ini adalah merancang sebuah urban villa. Urban villa itu sendiri dapat diartikan sebagai sebuah villa (rumah peristirahatan) yang terletak di kawasan sebuah kota. Berbeda dengan villa-villa pada umumnya yang terletak di kawasan pedesaan, perbukitan, pantai atau tempat2 unik lainnya, urban villa terletak di kawasan perkotaan yang bisa dibilang cukup ramai dengan penduduk dan memiliki pemandangan (view) sekitar bangunan yang kurang bagus.